
Memupuk Semangat Literasi Melalui Lomba Kepustakawanan dan Peningkatan Literasi Masyarakat
Samarinda- Pengumuman Lomba Kepustakawanan dan Peningkatan Literasi Masyarakat telah berakhir dan disambut bahagia oleh peserta dan masyarakat. Rangkaian perlombaan yang dimulai sejak Maret silam tersebut berakhir secara resmi dan ditutup langsung oleh Asisten Gubernur Bidang oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Gubernur Bidang Reformasi, Birokrasi, dan Keuangan Daerah, Drs. Didi Rusdiansyah,MM di Ruang Rahayu, Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Timur, pada Selasa (19/9).
Agenda yang dibuka dengan persembahan tarian khas Kalimantan Timur oleh Sanggar Tari binaan UPTD Taman Budaya Provinsi Kalimantan Timur, diikuti dengan bahagia oleh para pemenang Lomba Kepustakawanan dan Peningkatan Literasi Masyarakat beserta pendamping peserta. Turut hadir pula jajaran petinggi dari masing-masing DPK Kota dan Kabupaten Kalimantan Timur. Membuka penganugerahan dengan bangga akan prestasi peserta, Kepala Bidang P3KM Taufik, S.Sos, M.Si mengungkapkan rasa syukur atas usai terlaksananya penganugerahan.
“Ada 17 jenis lomba. Peserta lomba merupakan mereka yang telah melalui seleksi di tingkat kabupaten dan kota. Perlombaan bertujuan meningkatkan tingkat literasi dan kegemaran membaca masyarakat Kalimantan Timur,” papar Taufik saat memberi sambutan di hadapan para peserta.
Pemenang setiap lomba terdiri atas Juara 1 hingga 3 dan Juara Harapan 1 hingga 3. Ada pun pemenang juara 1,2, dan 3 masing-masing kategori lomba tidak hanya mendapatkan uang binaan dan piagam, melainkn berkesempatan bertolak ke Jakarta dan Sukabumi untuk mengikuti wisata literasi secara langsung ke Perpustakaan Nasional RI (Perpusnas) dan Perpustakaan Kelurahan Cisarua, Kota Sukabumi.
Staf Ahli Gubernur Bidang Reformasi, Birokrasi, dan Keuangan Daerah, Drs.Didi Rusdiansyah,MM menyebut Lomba Kepustakawanan dan Peningkatan Literasi Masyarakat merupakan langkah besar dalam memupuk semangat literasi untuk masyarakat melalui pendekatan sportivitas yang dapat diikuti oleh masyarakat umum.
“Kita perlu pertahankan inovasi, gerakan baru untuk terus memikirkan upaya peningkatan gemar membaca di Benua Etam. Salah satunya melalui perlombaan ini. Langkah yang baik dan berkelanjutan yang dilakukan oleh DPK Kaltim. Hal ini bias terus dilanjutkan,” ungkap Didi.
Pada esok hari nya 20 hingga 22 September, DPK Kaltim bersama rombongan pemenang bertolak melaksanakan wisata literasi sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras peserta dalam mengikuti perlombaan.
Sumber: Humas DPK Kaltim