
Mengenal Kaltim melalui Jamuan Makan Malam, Peserta Rakornas HKN 2024 Disambut Hangat oleh Pemprov Kaltim
Samarinda- Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur resmi menyambut peserta Rakornas Kearsipan Hari Kearsipan Nasional (HKN) ke-53 Tahun 2024 di Bumi Etam, di Odah Etam pada Senin malam, (27/5/2024)
Staf Ahli Gubernur Bidang Reformasi, Birokrasi, dan Keuangan, Diddy Rusdiansyah mewakili Pj Gubernur Kaltim memberikan apresiasi bagi tim panitia pelaksana dan peserta yang akan bersama menyukseskan jalannya HKN 2024.
“Kaltim sangat senang menyambut perhelatan besar kearsipan di gelar dalam lingkup nasional dan kami sebagai tuan rumahnya. Kami akan memberikan yang terbaik, bahwa Kaltim merupakan tuan rumah yang tepat dalam memberikan prespektif baru mengenai upaya mengembangkan kearsipan sebagai bagian dari good government pada pemerintah daerah,” papar pria yang akrab disapa Diddy tersebut.
Sambutan hangat Diddy disambut baik oleh Deputi Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan ANRI, Andi Kasman, SE, MM. Andi berterima kasih atas keberkenaan Kaltim sebagai Tuan Rumah yang memberikan usaha 100 persen untuk mewujudkan HKN ke-53 ini.
“Seremoni digelar di Samarinda tahun ini dengan isu utama arsip yang berkelanjutan, mencerminkan komitmen dalam bidang kearsipan untuk melanjutkan gerakan sadar arsip di setiap daerah dan kali ini di Pulau Kalimantan,” sebut Andi.
Jamuan makan malam berlangsung hangat dan meriah dengan disajikan kuliner dan penampilan Tarian khas Kalimantan Timur seperti Si Bubu Begenjoh kepada para peserta.
Pemberian cenderamata khas Bumi Etam turut diserahkan langsung oleh Staf Ahli Gubernur kepada Deputi Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan ANRI berupa Anjat, Mandau, serta kalung manik khas suku dayak Kalimantan Timur.
Sumber: Humas DPK Kaltim