Peresmian Ruang Oemar Dahlan pada Hajat “Mbeko dengan Wartawan”, Representatif Semangat DPK Kaltim untuk Membangun Kaltim

Line Shape Image
Line Shape Image
Peresmian Ruang Oemar Dahlan pada Hajat “Mbeko dengan Wartawan”, Representatif Semangat DPK Kaltim untuk Membangun Kaltim

Peresmian Ruang Oemar Dahlan pada Hajat “Mbeko dengan Wartawan”, Representatif Semangat DPK Kaltim untuk Membangun Kaltim

Samarinda- Masih dalam semarak Hari Pers Nasional, DPK Kaltim meresmikan ruangan yang terinspirasi dari nama seorang jurnalis berasal dari Kalimantan Timur, Oemar Dahlan. Peresmian dilakukan bersamaan dengan rangkaian acara “Mbeko dengan Wartawan”, Kamis (9/2/2023)
Berdasarkan surat keputusan Nomor 000.1.8/361/DPK.I ruangan yang sebelumnya Aula Pustaka Utama resmi berganti nama menjadi Ruang Oemar Dahlan. Peresmian yang ditetapkan langsung oleh Kepala DPK Kaltim, Muhammad Syafranuddin meresmikan dengan pembacaan surat keputusan serta pemotongan tumpeng secara simbolis.


Syafranuddin dalam sambutannya menerangkan penamaan Oemar Dahlan sebagai bentuk mengenang sosok Oemar Dahlan yang berjuang untuk kesejahteraan masyarakat Kaltim melalui goresan penanya.
“Oemar Dahlan merupakan sosok wartawan senior yang berjasa bagi Kaltim. Ruangan ini berharap menjadi representatif semangat dari sosok Oemar yang berdedikasi. Menjadi doa juga untuk DPK Kaltim agar bisa memberikan yang terbaik bagi Kalimantan Timur,” jelas Ivan sapaan akrabnya.


Oemar Dahlan sendiri merupakan jurnalis yang telah menggeluti dunia jurnalistik sejak 1930. Ia mendapatkan julukan “Wartawan Lima Zaman” karena dedikasinya hingga akhir pada profesi yang digelutinya. Pada 1985 ia mendapatkan predikat Wartawan Teladan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Serikat Penerbit Surat Kabar (SPS)


Ada Aspirasi/Pengaduan yang mau anda sampaikan?

Sampaikan disini lapor.go.id
Shape Image
Shape Image