Lagi, Banjir Menghampiri Gedung DPK Kaltim, Area Lantai 1 Segera Diamankan oleh Petugas

Line Shape Image
Line Shape Image
Lagi, Banjir Menghampiri Gedung DPK Kaltim, Area Lantai 1 Segera Diamankan oleh Petugas

Lagi, Banjir Menghampiri Gedung DPK Kaltim, Area Lantai 1 Segera Diamankan oleh Petugas

Samarinda- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim kembali mendapatkan kiriman banjir. Nampak gedung yang berlokasi dekat dengan fly over Jalan Ir.H.Juanda tersebut mulai dimasuki genangan air pada pukul 16.50 WITA. Para pekerja dengan sigap mengamankan sejumlah sarana dan prasarana serta rak buku yang berlokasi di Lantai 1 DPK Kaltim, Kamis, (4/7/2024)

Beberapa pengunjung perpustakaan yang hendak meninggalkan gedung pun terpaksa menahan diri melihat naiknya debit air yang perlahan memenuhi area lantai 1 DPK Kaltim dengan ketinggian hampir menyentuh betis orang dewasa.

Sejak tahun ke tahun, polemik banjir kiriman terus dihadapi oleh DPK Kaltim. Beruntung, dengan sigap seluruh pekerja DPK Kaltim bahu membahu membersihkan dan mengamankan fasilitas layanan perpustakaan dan kearsipan di Gedung Juanda. Banjir menyelimuti area Ruang Perpustakaan Anak, Ruang Otomasi, Ruang Majalah dan Terbitan Berkala, hingga Halaman dan Area Parkir Belakang DPK Kaltim.

Sumber: Humas DPK Kaltim


Ada Aspirasi/Pengaduan yang mau anda sampaikan?

Sampaikan disini lapor.go.id
Shape Image
Shape Image