Plt Kepala DPK Kaltim Ikut Serta dalam Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah Tahun 2025 di Balikpapan

Line Shape Image
Line Shape Image
Plt Kepala DPK Kaltim Ikut Serta dalam Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah Tahun 2025 di Balikpapan

Plt Kepala DPK Kaltim Ikut Serta dalam Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah Tahun 2025 di Balikpapan

Balikpapan- Hari Otonomi Daerah diperingati setiap tanggal 25 April. Pada peringatan tahun ini, Bumi Etam terpilih menjadi Tuan Rumah. Upacara Hari Otonomi Daerah digelar di Kota Balikpapan. Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kaltim, Anita Natalia Krisnawati, S.STP, M.Si menghadiri upacara peringatan, Jumat (25/4/2025)

Berlangsung sejak pukul 08.30 WITA di BSCC Dome, Balikpapan, Hari Otonomi Daerah tahun 2025 mengusung tema “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Generasi Emas 2045”

Upacara dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri sebagai Inspektur Upacara, Bima Arya Sugiarto menyerukan kepada seluruh jajaran Kepala dan Pegawai OPD di seluruh Indonesia untuk otonomi daerah sejatinya ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan pemerataan pembangunan. Ia mengingatkan, dikarenakan pasca 29 tahun pelaksanaan otonomi daerah, momentum ini menjadi refleksi dan evaluasi bersama antara pemerintah pusat dan daerah dalam bersinergi.

“Isu utama kita, sentralisasi dan desentralisasi, bukan soal kewenangan atau pembagian kekuasaan, tetapi persoalan sinkronisasi dan sinergi semata-mata untuk pengembangan potensi daerah dan kesejahteraan rakyat,” ungkapnya.

Plt Kepala DPK Kaltim, Anita Natalia Krisnawati, S.STP, M.Si menyebutkan Hari Otonomi Daerah menjadi refleksi bagi daerah untuk terus meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan untuk masyarakat.

“Otonomi daerah menjadi titik pergerakkan daerah untuk bisa bertumbuh dan mengembangkan daerah agar sama maju dan berkenbanganya seperti di pusat. Kesempatan ini harus daerah manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan secara arif yang berorientasi pada masyarakat,” jelasnya.

Sebelum menutup rangkaian upacara Hari Otonomi Daerah, dilaksanakan pemberian piagam penghargaan berdasarkan hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah secara nasional Tahun 2024 yang diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto.

Sumber: Humas DPK Kaltim


Ada Aspirasi/Pengaduan yang mau anda sampaikan?

Sampaikan disini lapor.go.id
Shape Image
Shape Image